Wakili SMPN 1 Patrol,Rizqi Yusup Maulana Gondol Juara 1 Karate Saka Putra O2SN

Indramayu Jabar, SIBER88.CO.ID_ Rizki Yusup Maulana pelajar SMPN 1 Patrol raih juara pertama lomba karate saka putra di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional(O2SN)jenjang SMP yang digelar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indramayu.

O2SN yang digelar pada Rabu(15/5/2024) berlangsung di gelanggang olah raga(GOR) Indramayu.

Keberhasilan Rizqi Yusup Maulana siswa kelas VIII C dari UPTD SMPN 1 Partrol tersebut tentu saja mengharumkan nama almamaternya.

Sukana,kepala sekolah UPTD SMPN 1 Patrol di ruang kerjanya Kamis (16/5/2024) kepada awak media menjelaskan, O2SN jenjang SMP tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2024 diselenggarakan oleh Disdikbud kabupaten Indramayu.

“Alhamdulillah siswa kami, Rizqi Yusup Maulana berhasil menyabet juara pertama pada lomba Karate Saka Putra,”ungkapnya penuh rasa bangga.

“Dengan prestasi meraih juara pertama yang didapat oleh siswa sekolah kami, merupakan sebuah kebanggaan bagi sekolah yang kami pimpin, sekaligus bisa mengharumkan nama baik sekolah,” lanjutnya.

“Kami pihak sekolah mengucapkan banyak terimakasih kepada orang tua siswa yang telah mendukung sekaligus memberikan support sepenuhnya dari mulai tahap latihan sampai ke ajang tanding,” tambahnya.

“Kami menyampaikan ucapan rasa terimakasih kepada pemkab Indramayu juga kepada Disdikbud yang telah menyelenggarakan O2SN yang bertujuan mendongkrak prestasi yang dimiliki siswa-siswi jenjang SMP melalui even ini,” tutur kepsek.

“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Indramayu, Nina Agustina, yang telah memberikan reward kepada kontingen berprestasi di setiap bidang cabang olahraga,” pungkasnya.