Cilacap Jateng, SIBER88.CO.ID_Baru kali ini Kota Cilacap dilanda banjir yang merata di setiap daerah di wilayah kota.
Banjir melanda sejumlah wilayah di Cilacap usai diguyur hujan deras dan angin kencang sejak Kamis (27/4/2022) petang.
Analis Kebencanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cilacap, Gatot Arif Widodo melaporkan hampir seluruh penjuru kota dilanda banjir yang menggenangi tak hanya jalan protokol namun juga masuk ke rumah warga.
“Ya, dari pantauan kami seluruh penjuru kota banjir. Sebagian sudah masuk ke dalam rumah, tingginya bervariasi dari 20 sampai 70 cm,” katanya.
Salah satu warga yang tinggal di Jalan Kluwih, Amar melaporkan wilayahnya sebetulnya sudah cukup sering dilanda banjir.
Pihaknya mengaku banjir yang melanda Cilacap kali ini lebih parah dengan ketinggian air yang lebih dari biasanya.
“Biasanya di sini semata kaki, ini sudah sedengkul,” jelasnya.
Tak hanya wilayahnya, ia melaporkan sejumlah daerah lainnya yang cukup dekat dengan rumahnya juga dilanda banjir parah.
“Daerah yang kena parah sepanjang Kali Gubed arah (jalan) Gayam ke (jalan) Semangka,” ungkapnya.
(PURWANTI).