Temu Kangen Alumni Seba Polri Polres Indramayu Angkatan VI 1987-1988

Indramayu Jabar, SIBER88.CO.IDTemu kangen alumni Sekolah Bintara (Seba) Polri Polres Indramayu Angkatan Vl tahun 1987 – 1988 digelar oleh H Kasmana SH dan rekan seangkatanya pada Minggu (19/3/2023) di warkop Mepet Sawah desa Karanglayung kecamatan Sukra kabupaten Indramayu.

Pada acara tersebut,hadir para alumni Seba Polri polres Indramayu dan juga yang masih bertugas dari beberapa wilayah yang ada di Jawa Barat diantaranya Kompol Juharini Kabag SDM Polres Indramayu, Kompol Nurani Kapolsek Lohbener,Kompol Kasidi Kapolsek Sukagumiwang dan Kompol Karyana Kapolsek Ciawi Sukabumi.

H Alfian Ali, ketua penyelenggara acara Reuni Seba Polri Polres Indramayu angakatan VI tahun 1987 – 1988 dalam penyampaiannya mengatakan, perlu diketahui bahwa acara Reuni Seba Polri anggota Polres Indrmayu angkatan VI tahun 1988 ini masih banyak yang aktif bertugas, ada yang sudah purna.

“Dan tidak sedikit pula yang sudah meninggalkan kita semua berpulang ke Rahmatullah, kami berdo’a buat keluarga yang di tinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran,”sambungnya.

” 35 tahun kita tidak bertemu dan sekarang kita bisa menyelenggarakan acara silaturahmi melalui kegiatan reuni alumni Seba Polri anggota Polres Indramayu,”tandasnya. (Ambar)

Di kesempatan yang sama, H. Kasmana, SH, Alumni Seba Polri Polres Indramayu yang saat ini masih tetap mengabdikan diri kepada Masyarakat sebagai Kepala Desa (Kuwu) Desa Karanglayung Kepada SIBER88 mengatakan, Saya sangat mengucapkan terima kasih atas kehadiran Sahabat – sahabat di acara yang kami selenggarakan , karena acara ini kami selenggarakan sebagai acara silaturahmi mempererat tali persahabatan seangkatan Seba Polri angkatan VI tahun 1987 – 1988.” Ungkapnya

(Ambar)