Persiapkan PTM Komisioner KPAI Kota Bogor Pantau Terus Menerus Centra Vaksinasi Pelajar Wilayah Kota Bogor

Bogor, SIBER88.CO.ID_Dalam rangka mendukung pelaksanaan keputusan bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 03/KB/2021, Nomor 384 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/MENKES/4242/2021, Nomor 440-717 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi COVID-19, Komisioner KPAI Kota Bogor gencar melakukan berbagai upaya untuk memastikan perkembangan satuan pendidikan di wilayah kota bogor terkait persiapan PTM.

Anni Farhani, S. Pd. I selaku Komisioner KPAI Bidang Pendidikan Kota Bogor mengatakan selain memberikan pemahaman dan kampanye edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dengan mematuhi protokol kesehatan, saya dengan teman-teman dari KPAI meninjau langsung serbuan Vaksinasi untuk para pelajar dalam program Vaksinasi dibeberapa titik wilayah Kota Bogor, diantaranya di SMPN 1 Kota Bogor, di PPIB (Pusat Pengembangan Islam Bogor) dan di beberapa tempat yang lainnya ada beberapa sekolah yang terlibat dalam gelaran vaksinasi tahap pertama tersebut. Katanya.

Anni Farhani lebih jelas mengungkapkan mendorong seluruh satuan pendidikan diwilayah, untuk melakukan berbagai persiapan yang dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan atau persyaratan pada pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas. Dalam mensuport Kemendikbud untuk mempersiapkan PTM, maka kami turun langsung meninjau vaksinasi untuk pelajar tersebut. Vaksinasi sendiri yaitu untuk meningkatkan imunitas tubuh seseorang agar dapat meminimalisir penularan penyebaran virus COVID-19 di satuan pendidikan. Semakin cepat seluruh pelajar divaksinasi maka akan semakin cepat pula pembelajaran tatap muka dilakukan. Jelasnya.

Kami Berharap pada pelaksanaan serbuan vaksin untuk pelajar ini harus betul-betul bisa merata kepada seluruh pelajar yang ada di wilayah Kota Bogor, dan kepada orang tua murid atau masyarakat yang anaknya usia pelajar dan dalam kondisi badannya sehat dan masih belum di vaksin agar segera mendaftarkan anaknya untuk bisa di vaksin. Harapnya. (Y2Z/Rian)