Nasional, SIBER88.CO.ID//Kicauan yang diduga salah ketik dari Menteri Kordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD soal COVID-19 menjadi COVID-29 jadi trending topic di twitter.
Peristiwa salah ketik atau typo COVID-29 tentang ucapan HUT Kemerdekaan ke-76 RI yang dilakukan Mahfud MD itu banyak menuai cibiran kocak dari warganet, Selasa 17 Agustus 2021.
“Merdeka berarti blh bermimpi dan terbuka peluang utk berkompetisi meraih mimpi2 alias impian. Peringatan HUT Kemerdekaan RI di era pandemi Covid-29 memberi hikmah utk menyadarkan kita bhw solidaritas sosial hrs diperkokoh. Tdk ada yg bs hidup nyaman dgn egois tanpa saling tolong,” tulis Mahfud MD.
Merdeka berarti blh bermimpi dan terbuka peluang utk berkompetisi meraih mimpi2 alias impian. Peringatan HUT Kemerdekaan RI di era pandemi Covid-29 memberi hikmah utk menyadarkan kita bhw solidaritas sosial hrs diperkokoh. Tdk ada yg bs hidup nyaman dgn egois tanpa saling tolong. pic.twitter.com/RFmj0bkJna
— Mahfud MD (@mohmahfudmd) August 17, 2021
Hingga pukul 21.00 WIB, tidak ada klarifikasi dari Mahfud MD. Sehingga kata COVID-29 hingga pukul 21.00 WIB masih menduduki trending topic di twitter.
“Pak Menko lucu jg ternyata..,” tulis netizen dengan nama akun @rudiperdana007 sambil membuat tangkapan layar yang diberi lingkaran merah pada tulisan COVID-29.
“waduh Covid-29,” tulis @yamikillua.
“Whats delta variant we now have COVID-29,” tulis @anonblobfish.
“Covid-29 ternyata gengs,” tulis @Sherchle**
red***