Heboh,Mayat Ditemukan Di Area Persawahan Gegerkan Warga Juntikedokan

Indramayu Jabar, SIBER.CO.ID _Hari ke-5 puasa bulan Ramadhan warga desa Juntikedokan,kecamatan Juntinyuat, kabupaten Indramayu digegerkan atas penemuan sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki pada hari Sabtu(17/4/2021)sekitar pukul 08.30 WIB.

Ciri-ciri mayat Laki-laki tersebut dengan menggunakan pakaian kaos oblong warna Putih bertuliskan SENTRAL, celana kolor warna Abu-abu dan memakai sendal jepit merk Sky But warna hijau dalam posisi terlentang.

Rakadi(40)ketua RT001/002,Sedang di rumah datang seorang Laki-laki yang tidak dikenal identitasnya memberitahukan bahwa di area persawahan Blok. Sepat kerep ada orang diduga meninggal Dunia.

“Dari laporan seorang warga yang tak dikenal itu, saya langsung temui Casilah Kaur umum(lurah)desa Juntikedokan untuk melaporkan adanya sesosok mayat di tengah sawah,”ucap Rakadi(17/4/2021).

“setelah saya melapor ke lurah, saya langsung menuju ke lokasi penemuan mayat dan benar saja disitu ada sesosok mayat laki-laki dalam posisi terlentang,”lanjut Rakadi.

Casila sang Lurah langsung melapor ke Polsek Juntinyuat dan pihak Polsek langsung menindaklanjuti laporan tersebut bersama tim Inafis Polres Indramayu menuju ke TKP.

Tiba di TKP para anggota Polsek dan tim Inafis melakukan pengamanan lokasi, mengamankan barang bukti dan mencari keterangan dari para saksi.

“Di tubuh Jenazah tidak ditemukan tanda-tanda bekas kekerasan setelah diteliti tim Inafis dan diperiksa oleh anggota puskesmas,”ujar Iptu Dedi Wahyudi, SH Kapolsek Juntinyuat.

“Mayat tersebut sudah bisa diidentifikasi, almarhum itu bernama Suwarsa dengan jenis kelamin laki-laki, 60 Tahun, wiraswasta, alamat Desa Juntikedokan, Blok. Kepuh, RT: 004/001, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu,”lanjut Kapolsek.

Dari keterangan keluarga almarhum bahwa sudah lima hari meninggalkan rumah dan selama hidupnya (Alm) mengalami penyakit pikun.

Pihak keluarga mengikhlaskan meninggalnya (Alm) dan memganggap kejadian ini sebagai musibah serta tidak akan melakukan otopsi kepada Jenazah,selanjutnya almarhum akan dimakamkan di TPU Buyut batar, Desa Juntikedokan, RT: 003/006, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu pada hari Sabtu 17 April 2021. Pukul 11.00. WIB. (Yy/B.Zaman).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *