Bhabinkamtibmas Polsek Banjar Cegah Kerumunan dan Batasi Pengunjung Obyek Wisata Cisolong

Pandeglang Banten, SIBER88.CO.ID_Bhabinkamtibmas Polsek Banjar Polres Pandeglang Bripka Fredino, S.Ip dan Anggota Polsek Banjar Cegah dan batasi pengunjung wisata, Sabtu (2/10/2021).

Dengan dibukanya kembali obyek wisata yg ada di wilayah Kec. Kaduhejo, Polsek Banjar Melaksanakan Patroli ke sejumlah obyek wisata salah satunya adalah Obyek Wisata Pemandian Air Panas Cisolong, dengan sasaran mencari dan membubarkan kerumunan serta membatasi pengunjung wisata sebanyak 50% dari kapasitas normal.

Adapun pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 09.00 wib, yang mana sudah banyak pengunjung berdatangan ke obyek wisata wilayah kec. Kaduhejo baik warga lokal maupun dari luar wilayah Kec. Kaduhejo.

Kapolsek Banjar AKP SATIR membenarkan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai upaya Polri khususnya Polsek Banjar Polres Pandeglang untuk memutus sebaran Covid19 dan juga sebagai kepedulian Kita terhadap masyarakat

Tak lupa Himbauan serta Pembagian Masker kepada Pengunjung obyek wisata untuk menerapkan protokol kesehatan baik pada tempat wisata maupun kepada wisatawan.

Dengan demikian diharapakan terjalinnya 3K Komunikasi, Koordinasi dan Kolaborasi antara Polri dengan Pengurus obyek wisata guna mencegah sebaran Covid19.

“Gunakan selalu masker untuk mencegah penyebaran Covid-19, serta selalu menerapkan hidup bersih dan sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan 3 M (Mencuci tangan Memakai Masker Menjaga jarak)”, ujar Bripka Fredino, S.Ip saat memberikan himbauan kepada masyarakat yang kedapatan tidak mematuhi anjuran Pemerintah mengabaikan protokol kesehatan.

Bripka Fredino, S.Ip juga menjelaskan sosialisasi, himbauan serta edukasi akan Protokol Kesehatan dalam penggunaan masker akan selalu dilakukan sebagai upaya untuk membiasakan masyarakat dengan perubahan sosial akibat Pandemi Covid-19, sebagai upaya untuk melindungi diri dari keganasan Virus Corona.(Edwin.S)