Indramayu Jabar, SIBER88.CO.ID_Menyambut hari kemerdekaan republik Indonesia ke-78 ribuan warga desa Gadingan kecamatan Sliyeg kabupaten Indramayu menggelar berbagai kegiatan yang berpusat di kantor desa setempat,Minggu(13/8/2023).
Gelaran tersebut diantaranya musabaqoh Al-Qur’an tingkat PAUD-SD dan lomba sepeda santai.
Kasie Pelayanan(Lebe)pemerintah desa Gadingan,Sunita selaku ketua pelaksana kegiatan kepada awak media SIBER88 menuturkan,diadakanya berbagai kegiatan menjelang peringatan HUT RI ke-78 bertujuan mempereratkan,saling menjalin silaturahmi dan mempersatukan warga desa Gadingan.
Hal itu diamini oleh kepala desa Gadingan,mama kuwu Wao sapaan akrab kuwu Suwarto.
Mama Wao menambahkan,pemdes Gadingan berupaya menyenangkan hati masarakatnya dalam menyambut hari kemerdekaan republik Indonesia ke-78.
“Kita adakan musabaqoh Al-Qur’an agar anak-anak kita lebih mencintai dan membaca Al-Qur’an,selain itu kita juga mencari bibit-bibit unggul untuk diikutsertakan pada even MTQ baik tingkat kecamatan,kabupaten,provinsi bahkan pusat,”terang mama Wao.
Ditanya tentang anggaran kegiatan,mama kuwu Wao menyebutkan anggaranya dari pribadi dan dari penjualan kupon lomba sepeda santai.
“Untuk sepeda santai kita sediakan hadiah-hadiah hiburan yang cukup menarik dengan hadiah utamanya berupa sepeda listrik yang lagi booming,”ungkapnya.
Namun mama Wao mengingatkan warganya untuk selalu berhati-hati manakala anak-anak yang masih kecil menunggangi sepeda listrik,ia meminta kepada seluruh orang tua untuk selalu mengawasi anak-anaknya.
Diakhir perkataanya,mama kuwu Wao mengucapkan selamat hari kemerdekaan republik Indonesia yang ke-78.
Sementara itu di lokasi yang sama,Aenida seorang pelajar warga blok buyut Gading yang berhasil mendapatkan hadiah utama sepeda listrik saat diwawancarai media SIBER88 mengungkapkan rasa sukur dan bahagia yang tak terhingga.
(Bzz)
























