Magelang Jateng, SIBER88.CO.ID_Inspektur Akademi Militer, Brigjen TNI Arnold Aristoteles Paplapna Ritiauw, memimpin kegiatan Taklimat Awal Tim Pengawasan Internal Audit Kinerja Tahap II Tahun Anggaran 2024, Jumat(4/10/2024).
Acara ini berlangsung di ruang rapat Sdirum Akademi Militer yang dihadiri oleh para Pejabat Utama Distribusi Akademi Militer dan para pembuat Pertanggung Jawaban Keuangan.
Dalam kegiatan ini, Brigjen TNI Arnold menyampaikan, pentingnya pelaksanaan audit internal sebagai bagian dari upaya meningkatkan akuntabilitas dan transparansi kinerja di lingkungan Akademi Militer.
Audit kinerja ini, kata Brigjen Arnold,bertujuan untuk memastikan bahwa semua kegiatan dan program yang dilaksanakan sesuai dengan peraturan dan anggaran yang telah ditetapkan.
“Taklimat awal ini juga menjadi momentum bagi tim audit untuk berkoordinasi dengan para pejabat terkait agar proses audit dapat berjalan lancar dan objektif,” ungkapnya.
“Sehingga, tambahnya,melalui pengawasan internal ini, setiap kelemahan dalam pengelolaan keuangan dan pelaksanaan program dapat diidentifikasi dan diperbaiki demi peningkatan kualitas kinerja Akademi Militer.
“Akademi Militer terus meningkatan kinerja dalam mendukung dan menjaga tata kelola yang baik serta bertanggung jawab, sesuai tugas pokok dan fungsinya,”pungkasnya.