Kembali, Kuwu Opang Santuni Anak Yatim di Mushola Wakaf Baiturrahman

Indramayu Jabar, SIBER88.CO.ID_Tepat 10 Muharram 1445 Hijriyah Kepala desa Mekargading kecamatan Sliyeg kabupaten Indramayu kembali menyalurkan santunan untuk anak-anak yatim dan piatu di musholah Waqaf Baiturrahman blok Benduk desa setempat,Jumat(28/7/2023).

Kegiatan yang diadakan oleh panitia dan pengurus DKM mushola Waqaf Baiturrohman tersebut menyedot perhatian warga sekitar.

Kades Mekargading yang akrab disapa kuwu Opang didampingi Muhamad Zulfikar ketua panitia dan Ustadz Kenda ketua DKM Waqaf Baiturrohman memberikan santunan satu persatu kepada anak-anak yatim piatu.

Dalam sambutanya,Kuwu Opang menyampaikan,kegiatan pemberian santunan kepada anak-anak yatim dan piatu ini bertujuan untuk menyenangkan dan sedikit meringankan beban mereka.

“di momen 10 Muharram 1445 Hijriyah ini mari kita berlomba-lomba dalam kebaikan,khususnya memberikan perhatian kepada anak-anak yatim dan piatu,”ajak kuwu Opang.

“Kami pemerintah desa Mekargading sangat berterimakasih kepada para panitia dan pengurus DKM mushola Waqaf Baiturrohman yang telah menyelenggarakan kegiatan yang sangat positif ini,”ucapnya.

“Mudah-mudahan di tahun-tahun yang akan datang kegiatan seperti ini terus dilakukan,”

Kali ini anak-anak yatim yang disantuni berjumlah 40 anak. (Bzz)