Ketua Guru Honorer Kecamatan Gantar Dan Gabus Wetan Kunjungi Ketua SHPTK Indramayu

Indramayu Jabar, SIBER88.CO.ID_Belakangan isue-isue pengangkatan guru honorer sebagai ASN mulai ramai kembali diperbincangkan oleh berbagai kalangan tingkat nasional. Hal ini membuat para guru honorer seakan-akan memiliki harapan cerah kedepanya.

Terhadap isue tersebut, ketua guru honorer kecamatan Gantar Sukma Umbara,SPd dan ketua guru honorer kecamatan Gabus Wetan Abdul Muis, SPd Kabupaten Indramayu menemui ketua Serikat Honorer Pendidik dan Tenaga Pendidikan(SHPTK)Ismail,SHi di kediamanya desa Sliyeg, kecamatan Sliyeg kabupaten Indramayu Jawa Barat pada Minggu siang(28/11/2021).

Dalam pertemuan tersebut mereka membahas beberapa agenda terkait prospect guru honorer se-kabupaten Indramayu.

Di sela-sela pertemuanya,Sukma Umbara menuturkan bahwa disamping bersilaturrahmi ke ketua SHPTK, ia juga menyampaikan berkas-berkas guru honorer yang ada di kecamatan Gantar.

Senada dengan Sukma Umbara, Abdul Muis pun menambahkan bahwa di kecamatan Gabus Wetan seluruh berkas guru honorer tinggal dilimpahkan saja guna validasi data anggota.

Ketua SHPTK Ismail mengatakan, jika dalam kunjungan mereka disamping menyerahkan data mereka juga mengharapkan adanya kesolidan diantara para guru honorer yang ada di kabupaten Indramayu.

“Saya ucapkan terimakasih atas kunjungan ketua guru honorer kecamatan Gantar dan ketua guru honorer kecamatan Gabus Wetan yang telah berkunjung ke rumah saya,” Ucap Ismail(28/11/2021).

“Mudah-mudahan ini akan menambah kesolidan antar guru honorer dan dapat memecahkan berbagai persoalan yang ada didalamnya,”harapnya.

” Kita sesama guru honorer harus saling menguatkan satu sama lainya,”pungkasnya.

Kunjungan kedua ketua guru honorer dua kecamatan yang berbeda tersebut disamping diterima oleh ketua SHPTK dihadiri juga oleh ketua honorer kecamatan Sliyeg Ahmad Fitrayandi,SPd dan beberapa guru honorer lainya. (Bzz)