Cilacap Jateng, SIBER88.CO.ID_Kawasan Majenang kabupaten Cilacap tampak jauh lebih ramai dari hari biasanya. Sejumlah anak usia dini TK Aisiyah 01 di Kecamatan Majenang, mengikuti pawai karnaval budaya dalam menyambut HUT ke-78 RI.
Pantauan SIBER88 pada Sabtu (19/8) di Alun-Alun Majenang sekitar pukul 07.00 WIB, para guru tampak sibuk mengurus barisan anak-anak tersebut. Tak hanya itu, para orang tua juga tetap setia memantau dari dekat para buah hatinya.
Anak-anak TK Aisiyah 01 di Majenang pawai mengenakan pakaian adat.
Keriuhan terdengar saat para pemimpin barisan pawai anak-anak TK Aisiyah tersebut mulai mengeluarkan aba-aba untuk memulai perjalanan. Anak-anak tersebut berbaris menggunakan pakaian yang beragam mulai dari pakaian profesi, lintas adat dan budaya hingga keagamaan.
Kebahagiaan dan senyuman terpancar dari raut wajah anak-anak tersebut. Aksi lucu dan menggemaskan turut disaksikan oleh warga yang sudah berdiri di sisi jalan perlintasan pawai dari mulai gedung sekola hingga berakhir di Masjid Agung Majenang.
Menurut kepala sekolah TK Aisiyah 01 Majenang, Suharyati mengungkapkan kegiatan yang melibatkan anak-anak usia dini ini sebagai perwujudan dalam menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI di Kecamatan Majenang.
“Kegiatan ini dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. Saya berinisiatif untuk mengumpulkan rekan-rekan kepala sekolah (TK) di bawah asuhan kita,” kata Suharyati ditemui wartawan, Rabu (19/8/2023).
Suharyati mengungkapkan pawai karnaval budaya kali ini melibatkan anak-anak TK dari Kecamatan Majenang. Ada puluhan lembaga sekolah anak usia dini yang terlibat dalam pawai budaya tersebut.
“Untuk pesertanya, di Kecamatan Majenang banyak lembaga yang ikut kegiatan karnaval ini,” ujarnya.
( PURWANTI/PIPIT).