Laga Persahabatan Bola Volley,Tim PKK Desa Sukagumiwang Versus Tim Dispara Kabupaten Indramayu

Indramayu Jabar, SIBER88.CO.ID_Tim bola voly Dinas Pariwisata dan Olah raga(Dispara)Kabupaten Indramayu Jawa Barat pada Sabtu(19/3/2022)bertandang ke desa Sukagumiwang kecamatan Sukagumiwang guna melakukan pertandingan persahabatan dengan tim bola voly PKK desa setempat,bertempat di Lapangan Volley Brungut Lembamerta Desa Sukagumiwang.

Iis Isnaeni SIP ketua tim penggerak PKK desa Sukagumiwang yang juga anggota DPRD kabupaten Indramayu menjadi komando bagi timnya dalam pertandingan tersebut.

Selain tim dari PKK dan tim dari Dispara, hadir juga kepala desa Sukagumiwang Wasma beserta sekdes Sudarmono,perangkat desa dan masyarakat sekitar guna memberikan semangat kepada kedua tim.

Pasca pertandingan,Iis mengungkapkan kepada awak media bahwa dalam sparing persahabatan bola volly ini menjadikan semangat baru untuk para ibu-ibu di Desa Sukagumiwang.

“Semoga dengan dilaksanakannya pertandingan persahabatan bola volly dengan Team Dispara Indramayu ini, ibu-ibu TP PKK Desa Sukagumiwang pada sehat,”harap Iis(19/3/2022).

“Kegiatan ini Insya Allah menjadi bagian pencarian bibit-bibit unggul atlet Volley ball di Desa Sukagumiwang, dengan semangat baru diharapkan mampu membawa harum Desa Sukagumiwang Berprestasi,”tukas Iis.

“Mudah-mudahan kegiatan olahraga bola volly di desa Sukagumiwang bisa maju dan banyak diminati kaum perempuan, dengan diselenggarakan kegiatan olahraga bola volly semoga pemerintah Desa Sukagumiwang menjadi HEBAT dan Kabupaten Indramayu Bermartabat,”tandas Iis. (B.Zaman)